Panduan
Diposting 9 bulan yang lalu
171 Kali Dibaca
Isi Panduan
Postingan Lainnya
Kepala Desa Pendampingan Ikrar Wakaf Mushollah di Desa Randupitu
Kimgempar, Kepala Desa atau pimpinan tertinggi di Desa dalam pelayanan Masyarakat tidak mengenal waktu terlebih dalam urusan sosial kepala desa yang di jabat oleh Bapak Mochammad Fuad ini memiliki target yang bisa di bilang sangat nyeleneh itu terkait dengan adanya upaya mushollah atau langgar itu memiliki administrasi yang di sebut wakaf. hari jum'at 23/6 terlihat kepala desa serta jajaeran lingkungan dan takmir mushollah serta petugas dari KUA Gempol melakukan kegiatan sidang wakaf mushallah yang bertempat di dua dusun yaitu dusun randupitu dan dusun babat adapun mushallah yang di wakafkan adalah mushollah Randupitu al usmani dan Babat baitus salam, red
1 tahun yang lalu
591 Kali Dibaca
Grand Final Kades Cup 1 RBC Randupitu Memikat Ribuan Penonton di Lapangan Desa Randupitu
Suasana lapangan Desa Randupitu semakin memanas saat tim-tim terbaik bersaing memperebutkan gelar juara dalam Grand Final Turnamen Sepak Bola KADES CUP 1 RBC Randupitu yang di ikuti oleh 32 tim kesebelasan baik yang ada di wilayah kabupaten Pasuruan maupun dari kabupaten lain yang memperebutkan Piala bergilir , Trofi dan total hadiah Rp 15.000.000,- dengan rincian JUARA 1 Rp 6.000.000,-, JUARA 2 RP 4.000.000,- , JUARA 3 RP 3.000.000 ,- dan JUARA 4 RP 2.000.000. Acara ini menjadi sorotan utama warga Randupitu dan sekitarnya, memikat ribuan penonton yang hadir untuk menyaksikan pertandingan akbar ini. Dalam pertandingan yang digelar pada hari Ahad, 19 November 2023, lapangan sepak bola desa menjadi saksi pertarungan sengit antara dua tim unggulan yang berhasil melangkah hingga babak final. Atmosfir semakin terasa kental dengan semangat sportivitas dan antusiasme yang tinggi dari para penonton yang memenuhi lapangan. Tim-tim yang berhasil mencapai babak final ini telah menunjukkan performa luar biasa sepanjang turnamen, dan pertandingan final kali ini tidak kalah seru. Dua tim yang saling berhadapan yakni tim PSPK dari Kemirisewu Pandaan Pasuruan melawan JAFC dari Jabon sidoarjo memperlihatkan keterampilan teknis, strategi yang matang, dan semangat juang yang tinggi. Pada Turnamen Sepak Bola KADES CUP 1 RBC Randu Pitu untuk babak final ini benar -benar terkesan sangat WOW!! Karena disaksikan oleh Anggota DPRD kabupaten Pasuruan ketua fraksi partai PKB Bapak Samsul Hidayat S.Ag,M.Pd.I, pihak Dispora kabupaten Pasuruan Forkompincam Gempol (Camat, Kapolsek dan Ramil), Tim pengamanan yang memadai (Dari unsur Polri, TNI dan Sat pol PP, tumpah ruahnya penonton yang hadir menyaksikan dari suporter kedua kesebelasan dengan dimeriahkan oleh OM New Caesar dari kota Pandaan Pasuruan dan ditonton kurang lebih 2800 orang penonton Untuk pertandingan Grand final antara PSPK dari Kemiri Sewu Pasuruan Vs JAFC dari Jabon Sidoarjo di pimpin oleh wasit C1 Nasional yang akrab disapa Bang Kholil dibantu hakim Garis 1 Riky dan hakim Garis 2 Gunawan Budi. Dan sejak peluit panjang dibunyikan oleh wasit Kholil tanda babak pertama dimulai baik dari tim PSPK maupun tim JAFC langsung menerapkan pola permainan cepat saling serang tapi sayang hingga peluit panjang dibunyikan oleh wasit tanda pertandingan babak pertama usai kedudukan sementara masih berimbang dengan skor 0 : 0. Pada saat istirahat babak pertama para undangan dan penonton dihibur oleh penampilan artis OM New Caesar dari kota Pandaan Pasuruan. Para undangan dan penonton benar -benar sangat puas dan terhibur dalam menyaksikan Grand final turnamen Sepak Bola KADES CUP 1 RBC Randupitu yang di selenggarakan di gelanggang olahraga desa Randupitu. Pada babak ke 2 sampai berakhir baik kesebelasan PSPK maupun JAFC tidak berhasil mencetak gol ke gawang lawan hingga kedudukan skor tetap berimbang 0 : 0 dan pertandingan dilanjut dengan adu tendangan finalti yang akhirnya pertandingan di menangkan oleh Tim PSPK dari Kemirisewu Pandaan Pasuruan dengan skor 5 : 4. Dalam Turnamen Sepak Bola KADES CUP 1 RBC Randupitu yang menjadi Juara 1 Tim kesebelasan PSPK dari Kemirisewu Pandaan Pasuruan, Juara 2 JAFC Jabon Sidoarjo, Juara 3 Kasap Tanggul Langin Sidoarjo dan Juara 4 ETQUL Beji Pasuruan. Puncak acara ditandai dengan penyerahan trofi dan penghargaan kepada tim pemenang, yang disambut meriah oleh pemain dan staf tim. Momen ini menjadi kenangan tak terlupakan bagi para atlet dan suporter yang hadir. Pada saat acara penyerahan hadiah kepada para juara selesai, juga ada penyerahan reward dari Pemkab Pasuruan sebuah TV 59 inci yang diserahkan oleh Camat Gempol H. Qomari kepada kepala desa Randupitu Mochammad Fuad sebagai desa yang lunas pajak PBB-nya. Turnamen Kades Cup 1 RBC Randupitu ini dianggap sukses besar, menciptakan semangat persatuan dan kebersamaan di antara warga desa. Para panitia berharap bahwa turnamen ini dapat menjadi tradisi tahunan yang akan terus mempererat hubungan sosial dan semakin membangkitkan minat masyarakat terhadap olahraga sepak bola. Semoga keberhasilan dan semangat sportivitas dari Grand Final Kades Cup 1 RBC Randupitu dapat terus menginspirasi generasi mendatang dalam mengembangkan bakat dan menciptakan kesehatan sosial yang positif di lingkungan mereka.
9 bulan yang lalu
168 Kali Dibaca
Gesing Bersholawat Meriahkan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW bersama Majelis Syubbanul Yaum
Dusun Gesing dipenuhi dengan semangat keagamaan yang luar biasa pada hari Sabtu, 30 September 2023, ketika warga sekitar dan pengunjung dari berbagai daerah berkumpul untuk merayakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW bersama Majelis Syubbanul Yaum. Acara berlangsung dengan meriah dan penuh keberkahan dihadiri oleh Habib Maulana Bin Idrus, seorang ulama terkemuka dari Lawang. Acara ini merupakan salah satu momen bersejarah bagi warga Gesing dan sekitarnya, karena selain sebagai ajang peringatan Maulid Nabi, Gesing Bersholawat juga menjadi wadah untuk meningkatkan kecintaan dan kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW, serta meningkatkan pemahaman tentang ajaran Islam. Majelis Syubbanul Yaum yang merupakan kelompok sholawat pemuda dan remaja Islam aktif telah menyiapkan rangkaian acara yang penuh makna untuk menghormati peringatan Maulid Nabi. Berbagai kegiatan islami seperti pembacaan sholawat dan tausyiah diselenggarakan sepanjang acara berlangsung. Acara tersebut disponsori oleh Toko Arsalan Jaya, Toko Subur Makmur dan Arifin Tetes yang menjadi langganan donatur acara-acara yang ada di wilayah Desa Randupitu. Habib Maulana Bin Idrus dari Lawang menjadi salah satu poin highlight acara ini. Beliau memberikan tausyiah yang penuh hikmah tentang pentingnya cinta kepada Nabi Muhammad SAW dan bagaimana kita sebagai umat Islam dapat mengikuti jejaknya dalam kehidupan sehari-hari. Kepala Dusun Gesing, Kholiq Idris, mengatakan, "Kami sangat bersyukur dapat menyelenggarakan acara ini dan mendatangkan Habib Maulana Bin Idrus sebagai salah satu pembicara utama. Kami berharap bahwa Gesing Bersholawat dapat menjadi wahana yang membawa keberkahan bagi kita semua dan meningkatkan pemahaman tentang ajaran Islam serta cinta kepada Nabi Muhammad SAW." Disamping itu Ketua Karang Taruna Bapak Nawawi juga menyampaikan terimakasih kepada hadirin dan warga rw.10 dan seluruh warga dusun Gesing serta kepada KSM di setiap lingkungan yang telah mendukung acara ini berjalan lancar. Acara Gesing Bersholawat ini berlangsung dengan penuh kegembiraan, semangat kebersamaan, dan penuh makna. Semoga peringatan Maulid Nabi ini membawa berkah bagi semua yang hadir dan semakin menguatkan iman umat Islam di Gesing dan sekitarnya.
9 bulan yang lalu
183 Kali Dibaca
Map Balai Desa