Pemerintah Desa

RANDUPITU

Jl. Raya Gunung Gangsir No. 17 Desa Randupitu Gempol - Kode Pos : 67155
Kecamatan Gempol - Kabupaten Pasuruan
JAWA TIMUR

.

.

Pasar Murah Desa Randupitu Meriahkan HUT RI ke-79 di Kabupaten Pasuruan

Diposting 1 tahun yang lalu 342 Kali Dibaca
Gambar Berita Pasar Murah Desa Randupitu Meriahkan HUT RI ke-79 di Kabupaten Pasuruan

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pasuruan menggelar acara Pasar Murah yang berlangsung di Lapangan Desa Randupitu, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan pada hari Kamis, 15 Agustus 2024. Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat dan tokoh penting, termasuk Dr. Andriyanto, SH, M.Kes selaku PJ Bupati Pasuruan, Samsul Hidayat, S.Ag., M.PdI., Ketua FPKB DPRD Kabupaten Pasuruan, serta sejumlah perwakilan dari berbagai OPD, PKK Kecamatan, IKM dan UKM, Bank Indonesia, Bulog, PT Sinergi Gula Nusantara Pasuruan, Bank Jatim, dan perusahaan lainnya seperti Indofod dan Elson Benadi dan PT Intim Harmonis.

Acara Pasar Murah ini juga dimeriahkan dengan penampilan produk unggulan daerah, khususnya dari UMKM Desa Randupitu, serta hiburan musik elektone yang memeriahkan suasana.

Dalam sambutannya, Samsul Hidayat, S.Ag., M.PdI., selaku perwakilan Komisi 2 DPRD Kabupaten Pasuruan, menyampaikan dukungannya terhadap program pasar murah ini. Ia menegaskan bahwa program-program seperti ini sangat penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendukung keberlanjutan UMKM lokal. "Kami selalu mendukung program-program yang bermanfaat untuk masyarakat. Pasar murah ini, misalnya, dapat menjadi ajang peningkatan semangat para pelaku UMKM," ujar Samsul.

Sementara itu, perwakilan dari Bank Indonesia Cabang Malang juga memberikan sambutan terkait penggunaan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) yang semakin digalakkan. Dijelaskan bahwa QRIS kini dapat digunakan untuk transaksi lintas negara, seperti di Singapura, Malaysia, dan Thailand. Pada acara ini, Bank Indonesia juga menggelar program "Tebus Murah Rp 79 Dapat Minyak Goreng" sebagai bagian dari perayaan HUT RI ke-79.

PJ Bupati Pasuruan, Dr. Andriyanto, SH, M.Kes, dalam sambutannya, menyampaikan rasa syukurnya atas stabilitas ekonomi di Kabupaten Pasuruan, meskipun inflasi daerah sempat menjadi tantangan. Beliau juga menekankan pentingnya rasa syukur dalam kehidupan sehari-hari, khususnya di tengah situasi ekonomi yang sulit. "Dengan adanya pasar murah ini, diharapkan masyarakat Pasuruan dapat membeli produk-produk dengan harga yang lebih terjangkau," tuturnya.

Acara ceremonial ini ditutup dengan pemotongan pita oleh PJ Bupati Pasuruan sebagai tanda dibukanya Pasar Murah, yang dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada anak yatim. Setelah itu, tamu undangan berkesempatan mengunjungi stan-stan pasar murah untuk melihat dan berbelanja produk-produk yang ditawarkan.

Pasar Murah ini diharapkan dapat memberikan manfaat langsung kepada masyarakat dan menjadi sarana untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi warga Kabupaten Pasuruan, khususnya di Desa Randupitu.

Postingan Lainnya
Profil Potensi Desa
  Jumlah jiwa orang Jumlah laki-laki orang Jumlah perempuan orang Jumlah Kepala Keluarga KK   Belum sekolah orang Usia 7-45 tahun tidak pernah sekolah orang Pernah sekolah SD tetapi tidak tamat orang Pendidikan terakhir orang Tamat SD/sederajat orang SLTP/sederajat orang SLTA/sederajat orang D-1 orang D-2 orang D-3 orang S-1 orang S-2 orang S-3 orang     Petani 246 orang Buruh tani 125 orang Buruh/swasta 136 orang Pegawai Negeri 35 orang Pengrajin   orang Pedagang 9 orang Peternak - orang Nelayan - orang Montir 8 orang Dokter - orang POLRI/ABRI 1 orang Pensiunan 36 orang Perangkat Desa 15 orang Pembuat Bata 3 orang   Islam 2215 orang Kristen 5 orang Katholik   orang Hindu   orang Budha 1 orang
1 tahun yang lalu 400 Kali Dibaca

PEMPES COMMUNITY PEMUDA PEDULI SAMPAH
PEMPES
2 tahun yang lalu 410 Kali Dibaca

Halal Bihalal Paguyuban RT, RW, dan Aparatur Dusun Babat Desa Randupitu Berlangsung Penuh Kehangatan
Suasana penuh kekeluargaan dan kehangatan mewarnai acara Halal Bihalal Paguyuban RT, RW, dan aparatur Dusun Babat, Desa Randupitu yang digelar pada Minggu, 16 Maret 2025. Acara tersebut berlangsung di kediaman Bapak Mochammad Fuad, Kepala Desa Randupitu. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, antara lain Kepala Desa Randupitu beserta jajaran perangkat desa (Pemdes), Badan Permusyawaratan Desa (BPD), para Ketua RW dan RT, anggota Linmas, serta mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Negeri Malang (UM) yang sedang bertugas di desa tersebut. Dalam sambutannya, Bapak Mochammad Fuad menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kebersamaan dan kekompakan seluruh elemen masyarakat dalam membangun Desa Randupitu. Ia juga mengajak seluruh peserta untuk terus menjaga sinergi dan semangat gotong royong demi kemajuan bersama. “Halal Bihalal ini bukan hanya sekadar ajang silaturahmi pasca Idul Fitri, tetapi juga momentum mempererat hubungan antarwarga dan meningkatkan semangat kebersamaan dalam membangun desa,” ujar beliau. Acara berlangsung dengan penuh keakraban, diwarnai dengan ramah tamah dan makan bersama. Seluruh hadirin tampak antusias mengikuti rangkaian kegiatan, yang menjadi simbol kuatnya persatuan dan semangat kekeluargaan di lingkungan Dusun Babat.
6 bulan yang lalu 311 Kali Dibaca

Informasi
Map Balai Desa